Bangkapost - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) mengadakan kegiatan senam sehat bersama seluruh pegawai di halaman kantor, Jumat (16/2). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan produktifitas kerja dan menjaga kesehatan para pegawai.
Senam sehat yang diikuti oleh seluruh pegawai Kemenkumham ini dipandu oleh instruktur senam profesional, Coach Nucky dan Coach Azizi. Antusiasme para pegawai terlihat dari semangat mereka mengikuti setiap gerakan senam dengan penuh keceriaan.
Kepala Divisi Administrasi, Raymond JH. Takasenseran, menyampaikan bahwa kegiatan senam sehat ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran para pegawai.
"Kesehatan merupakan hal yang sangat penting bagi kita semua. Dengan tubuh yang sehat, kita dapat bekerja dengan lebih optimal dan produktif," ujar Raymond.
Selain senam sehat, kegiatan ini juga diwarnai dengan penyuluhan kesehatan yang disampaikan oleh Coach Nucky dan Coach Azizi. Penyuluhan ini memberikan edukasi kepada para pegawai tentang pentingnya menjaga kesehatan dan pola hidup sehat.
Sebelumnya, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar juga terus mengimbau kepada para pegawai Kanwil Kemenkumham Sulteng untuk terus berupaya meningkatkan produktifitas kerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Badan sehat, pasti produktifitas kerja juga akan meningkat, pelayanan publik mesti lebih baik dari hari ke hari,” pesan Kakanwil Hermansyah Siregar.
- Kanwil Kemenkumham Sulteng